Roberto Mancini dapat memastikan apabila Mauro Icardi dilepaskannya pergi, mungkin saja tim Inter Milan akan memiliki sejumlah dana yang dapat dipergunakan untuk mendatangkan setidaknya dua atau tiga pemain tambahan didalam Inter Milan, akan tetapi efek sampingnya ialah, apabila sang striker pergi, kemungkinan besar, bentuk penyerangan daripada tim Inter akan melemah dengan otomatis, faktor tersebutlah yang sekarang ini membuat Mancini ling lung untuk membiarkan Icardi pergi ataukah tidak.
Mengingat kembali sistem fair play finansial dari FIFA tetap diberlakukan di dalam setiap kompetisi yang ada di Eropa, dan setiap tim wajib untuk menaati peraturan ini, tentu saja, Inter Milan harus sesegera mungkin membiarkan beberapa nama pemain mereka pergi apabila mereka ingin mendatangkan lagi pemain lainnya, termasuk didalamnya penjaga gawang Samir Handanovic yang mungkin akan menjadi kandidat kedua bagi Roberto Mancini untuk dibiarkan pergi juga.
Mengingat prestasi yang cukup mengesankan dari Mauro Icardi sendiri saat memperkuat tim Inter, ia telah berhasil menjadikan dirinya bintang yang pantas untuk dipantau oleh beberapa klub besar, dengan total 19 gol dari seluruh 33 pertandingan sejauh ini, saat ini tim seperti Liverpool, disusul kemudian tim Manchester United dan juga tim The Blues dari Liga Premier Inggris berniat untuk mengamankan tanda tangannya di musim mendatang.
Alasan yang kuat bagi Mauro Icardi minggat dari Inter Milan bukan dikarenakan ia memiliki perselisihan dengan sang manajer maupun dengan klub Inter, tapi lebih kepada fans yang telah tidak suka dengan dirinya dan juga karena masalah mantan istrinya.
Terkadang, masalah pribadi dapat memberikan efek yang kurang menguntungkan kepada sang pemain, dan ini lah salah satu contohnya, dan yang sekarang tertinggal pusing tujuh keliling terletak kepada pemikiran Roberto Mancini sebagai manajer tim Inter Milan.
“Mauro Icardi memiliki potensi yang memang tidak mengharuskan dia pergi, saya sebagai manajer di sini tidak ingin dipergi, karena dia adalah salah satu striker yang berhasil memproduksi setidaknya 20 gol didalam satu musim, bagaimana mungkin saya akan melepaskannya, ini berisiko.
“Namun, kembali kepada klub Inter, bukan saya juga yang mengambil keputusan untuk mendatangkan dan membiarkan pergi pemain seratus persen, saya hanya memberikan masukkan kepada atasan Inter Milan,” ungkap Roberto Mancini.(NW)